Dekorasi: Rumah Kampung Elite Décor by Fajar Foto: Hypnosis Photography
Kehadiran bunga untuk mempercantik dekorasi ruangan tentu tak perlu diragukan lagi. Seperti megahnya pelaminan yang seakan kurang sempurna tanpa hadirnya bunga aneka warna. Ketika mawar putih bersanding dengan bunga lily yang juga berwarna putih terangkai indah membingkai gebyok yang berdiri kokoh pada pelaminan pengantin Jawa. Meski pelaminan tetap menjadi center of wedding decoration, beberapa sudut lain seakan tak ingin ketinggalan pesonanya. Karenanya, standing flowers juga hanging garden atau hanging flowers pun hadir di beberapa titik, menampilkan keindahan dan menjadikan suasana semakin indah memesona.
Meski tren hanging flowers sudah lama merebak, semakin hari dekorator semakin kreatif dalam mengembangkan hanging flowers yang mampu membuat atmosfir pernikahan semakin semarak. Apabila Anda menjadi salah seorang yang berencana mengadakan hanging flowers pada pernikahan Anda, ada beberapa contoh referensi hanging flowers yang mungkin dapat menginspirasi.
Dekorasi : Soeryanto Decoration Foto: Dok. Soeryanto Decoration
- Hanging chandeliers/ Tempat lilin gantung
Hanging chandeliers yang berkesan vintage dapat menjadi salah satu media untuk merangkai bunga yang mampu membuat dekorasi semakin hidup dan berwarna. Belakangan banyak dekorator yang memanfaatkan hanging chandeliers tersebut untuk menggantungkan bunga atau ada pula dekorator yang kreatif membuat hanging chandeliers sederhana sebagai tempat merangkai hanging flowers.
Dekorasi: Rumah Kampung Elite Décor by Fajar Foto: Hypnosis Photography
- Hanging mason jars
Agar tidak terlalu membosankan, langit-langit dapat dihias dengan menggantung jars yang diisi bunga. Selain jars, ada pula yang memanfaatkan tabung kimia sebagai pot tempat menaruh satu atau dua kuntum bunga.
- Lampion
Lampion merupakan salah satu atribut budaya Cina yang kini sudah menyebar luas ke berbagai Negara. Lampion yang dahulu hanya digunakan dalam perayaan Imlek dan Cap Go Meh, kini sudah bebas digunakan bahkan dalam perayaan pernikahan sebagai pemanis dekorasi. Lampion yang khas berwarna merah, kini dapat diwarnai atau diberi corak. Seperti pada contoh dekorasi di atas yang memilih lampion putih yang dipasangkan dengan lampion bercorak bunga pink. Apabila bunga segar akan menghabiskan banyak biaya, untuk menekan bujet lampion dapat dijadikan pengganti yang tidak kalah cantiknya.
Baca juga: Dekorasi Sederhana Nan Bersahaja, Yogyakarta dalam Dekorasi