5 Style Desain Undangan Pernikahan yang Menarik

Berusaha membuat penerimanya terpesona dan tertarik, calon pengantin selalu berusaha membuat desain undangan terlihat berbeda dan tidak biasa. Dengan penuh pertimbangan calon pengantin memikirkan konsep serta desain agar seluruh komponen pernikahan terhubung dalam satu kesatuan tanpa ada yang melenceng keluar dari tema. Mengatasi rasa bingung bagaimana mengaitkan konsep dengan kartu undangan, berikut ini ada berbagai pilihan kartu undangan yang diklasifikasikan sesuai temanya.

1. Warna-warni floral
Hampir tidak pernah ada perayaan pernikahan tanpa hadirnya bunga yang sanggup mengubah atmosfir suasana menjadi lebih berwarna. Begitu juga dengan kartu undangan yang tidak terpisahkan dari hadirnya ilustrasi bunga yang selalu berhasil mempercantik kartu undangan dari warna-warni berbagai kelopaknya. Atau agar tidak membosankan melihat warna-warni yang sudah terlampau sering dipakai, alternatif lain dengan menggunakan warna monokrom yang terlihat lebih elegan.

2. Segar hijau greenery
Selain bunga, unsur alam dapat ditemukan pada motif greenery yang hadirkan segarnya dedaunan. Seumpama pada undangan di atas yang menampakkan rangkaian bermacam daun yang membentuk lingkaran mengelilingi keterangan isi undangan. Tersirat unsur rustic yang membubuhi di balik dedaunan yang menjadi ciri khas rustic.

3. Elegan laser cut
Proses pengerjaan yang cukup rumit, membuat undangan dengan detail laser cut relatif menguras bujet. Maka bagi yang tertarik memilih laser cut sebagai undangan persiapkan bujet yang cukup. Segi coraknya pun dapat dipilih mengikuti keinginan dari corak rambatan sulur atau corak tertentu yang

4. Feminin lace
Siapa yang tidak terpesona melihat bahan lace atau brokat yang cantik sampai-sampai ingin membungkusnya pada kartu undangan. Secara fungsional kehadiran lace dapat dijadikan sampul penutup yang memberi corak. Selebihnya lace dapat dieksplorasi sesuai keinginan di berbagai bagian undangan.

5. Sweet pita
Banyaknya komponen isi yang terdapat dalam satu amplop undangan seperti kartu undangan, kartu pengambilan suvenir, jadwal acara dan lain sebagainya yang diikat dengan pita agar tidak tercecer. Di samping kegunaanya, pita juga menjadi pemanis yang tepat untuk menarik perhatian penerimanya.

Foto: Dok. Istimewa

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP