COMO Uma Canggu Experiences

Bali menjadi destinasi yang dapat memberikan ketenangan jiwa dan juga kebugaran raga dan fisik. COMO Uma Canggu menawarkan perpaduan relaksasi jiwa lewat beragam terapi holistik dan juga kegiatan olah raga untuk menghasilkan kebugaran maksimum. Tidak hanya itu, resor ini juga menawarkan rangkaian pengalaman budaya dan aktivitas berpetualang untuk berinteraksi dengan penduduk dan budaya lokal.

Kawasan Canggu sendiri menjadi destinasi surfing favorit dengan pemandangan sawah dan pantai yang dapat diakses sekitar 45 menit dari Bandara Internasional Ngurah Rai. Menjadi daerah baru yang hip dan chic, Canggu menawarkan keindahan pantai sepanjang lebih dari 9 kilometer dan perpaduan pemandangan unik yang khas dan menjadi karakter kuat dari daerah ini: sawah dengan padi menguning dan ombak terbaik untuk berselancar di Bali.

Selain itu, berjarak sekitar 11 kilometer dari keramaian daerah Seminyak yang sudah banyak dikenal, COMO Uma Canggu justru menawarkan pengalaman berbeda dengan mengutamakan aktivitas luar ruangan, makanan sehat serta kualitas waktu bersama teman dan keluarga.

COMO Shambala Retreat

Sebuah fasilitas wellness yang menawarkan lebih dari sekedar spa dan kegiatan di pusat kebugaran. COMO Shambala Retreat menghadirkan perawatan holistik yang meliputi terapi untuk fisik, pikiran, dan jiwa lewat terapi-terapi yang terinpirasi dari budaya lokal Asia. Termasuk di dalamnya COMO Shambala Signature Massage, rangkaian kelas yoga dan pilates, serta pelatihan pribadi di gym. Pusat wellness ini memiliki delapan ruang perawatan, dua studio yoga, dua studio pilates, dan gym.

Surfing bersama Tropicsurf

Berkolaborasi dengan Tropicsurf sebagai penyelenggara layanan berselancar premium berkelas dunia, COMO Uma Canggu menawarkan pengalaman berselancar yang benar-benar tak terlupakan. Para tamu memiliki dua pilihan ombak dimana peselancar profesional dapat menemukan ombak yang menantang sementara peselancar pemula dapat mencoba pengalaman barunya di area ombak yang lebih tenang.

Berinteraksi dengan Budaya Lokal

Konsep ‘Uma’ yang berarti ‘rumah’ mengedepankan pelayanan menginap dengan pengalaman berpetualang dan destinasi budaya lokal. Tidak hanya pengalaman berselancar, COMO Uma Canggu juga menawarkan rangkaian pengalaman budaya dan aktivitas berpetualang, termasuk mengunjungi Taman Ayun dan Pura Tanah Lot, trekking ke tengah hutan tropis dan mengarungi danau menggunakan kano. Dan, yang mengajak para tamu untuk mempelajari budaya Bali di desa setempat sambil berinteraksi dengan penduduk lokal.

Dengan beragam aktivitas yang ditawarkan dipadu dengan pengalaman menginap yang dilengkapi dengan standar kenyamanan berkelas dan elegan, para tamu akan mendapatkan pengalaman yang tak terlupakan yang begitu memuaskan.

Foto COMO Uma Canggu

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP