Weddingku Exhibition

Dream Wedding 101: Cari Tau Personal Color hingga Wedding Mood Board di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel Presents Weddingku Exhibition

Ingin mewujudkan pernikahan impianmu? Namun, masih bingung harus memulai darimana? Apa yang harus dilakukan sebelum mempersiapkan berbagai kebutuhan pernikahan? Mau mengusung tema seperti apa? Dekorasi, table setting, gaun bahkan hingga makeup?

Kamu bisa memulai dari dirimu sendiri, salah satunya adalah melakukan konsultasi personal coloring, hingga menyempurnakan wedding mood board bersama stylist yang telah kamu tentukan. Dalam artikel ini, kamu diajak membaca tiga bagian terpenting, yaitu style-mu, hingga realisasi style tersebut lewat konsep prewedding hingga resepsi nantinya. Baca artikel ini hingga akhir, yuk!

Personal Color Consulting

Untuk tampil sempurna di hari bahagia, kamu bisa memulai untuk berkonsultasi untuk personal coloring. Layanan ini dapat membantumu memilih warna attire, makeup, hingga dekorasi yang paling cocok dengan undertone kulitmu yang membuat auramu semakin bersinar. Selain itu, hasil analisis ini juga bisa kamu terapkan pada style sehari-hari agar kamu bisa tampil cantik dan memukau setiap saat dengan warna-warna yang benar-benar cocok yang pastinya membuatmu semakin percaya diri.

Dalam menentukan warna personal terbaikmu, maka pembagian warnanya dibagi menjadi 4 musim sebagai panduan utama yaitu, Spring, Summer, Autumn, dan Winter. Warna-warna ini ditentukan berdasarkan undertone kulit, warna mata, hingga rambut, sehingga saat kamu memakai warna yang sesuai, penampilanmu akan jadi semakin sempurna.

Lalu apa saja yang bisa dikonsultasikan? Kamu akan mendapatkan informasi mengenai best color, makeup looks, hairdo dan accessories, tiara dan veil design, wedding concept, wedding decoration, flower bouquet, pattern dan fabric, body shape dan silhouette, dan masih banyak lagi.

Wedding Moodboard

Setelah mengetahui warna yang cocok dengan personality-mu, kamu bisa mulai menyusun wedding moodboard. Apa sebenarnya wedding mood board? Wedding mood board adalah kumpulan foto yang telah dikurasi dengan cermat untuk menunjukkan tampilan serta nuansa yang ingin calon pengantin ciptakan lewat desain-desain di pernikahan. Kamu bisa merancang mood board ini lewat inspirasi yang kamu berbagai platform mulai dari media sosial seperti Instagram atau Pinterest dan bisa kamu susun di Photoshop atau Canva.

Kamu juga bisa menyusun look favorit pernikahan lewat aplikasi Weddingku lewat section Inspiration Board. Berikut adalah 3 langkah singkat sebagai tips untukmu menyusun wedding mood board.

Diskusikan bersama pasangan mengenai pernikahan impianmu
Sebelum memilih foto-foto secara online, kamu bisa lakukan diskusi mendalam dengan pasangan lewat pertanyaan-pertanyaan seperti “Ingin santai atau lebih formal?” atau “Jenis pernikahan yang kamu sukai dan tidak kamu sukai,” dari pertanyaan-pertanyaan ini kamu bisa menentukan jenis pernikahan yang akan kamu gelar.

Mulai eksplor preferensimu lewat platform online
Ini adalah kesempatanmu mengumpulkan sebanyak-banyaknya inspirasi tanpa harus memikirkan budget, yang nantinya akan kamu kurasi lagi, untuk menentukan satu konsep yang cocok dengan dirimu dan pasangan.

Tentukan warna dari foto-foto yang sudah terpilih
Dari berbagai foto yang sudah kamu kurasi, kamu bisa menentukan benang merah warna-warna yang ingin kamu tuangkan untuk prewedding hingga resepsimu nantinya.

Untuk menyempurnakan dan berbagi ide kreatif lainnya, kamu bisa meng-hire wedding stylist agar idemu semakin kreatif dan bervariasi, dan pada akhirnya kamu bisa mewujudkan pernikahan impianmu dengan sempurna!

Temui berbagai wedding stylist dan personal color consultant mulai dari Styled by Edo Leonard, Prolog Design, Color For You dan berbagai vendor lainnya di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel Presents Weddingku Exhibition yang hadir kembali tahun ini dengan tema Flower Fantasy: Cloud - Kissed Bliss yang akan memberikan inspirasi wedding trends terbaru dengan gaya vibe lembut, intimate, dan unique lewat dekorasi bunga cantik, 3D clouds, dan giant flower elegan dalam sebuah pernikahan impian dengan 100+ vendor yang telah dikurasi secara ketat. Rasakan juga sensasi food tasting dengan menu-menu mewah dan lezat yang tak boleh kamu lewatkan mulai tanggal 7 - 9 Maret 2025 di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel.

Menangkan 100 hadiah langsung di Jackpot Land dengan transaksi minimal Rp2 juta per vendor untuk satu couple dengan hadiah sebagai berikut, 10 IT Smart Air Fryer 5.6L B02, 10 Xiaomi Robot Vacuum E10, 10 IT Active Watch Moon WR02 - Amoled 1,43", 20 Loops TWS ANC ENC Bluetooth Earphone Wonder X27, 20 Xiaomi Redmi Watch 5 Active, dan 30 Xiaomi Compact Hair Dryer H101. Info lebih lanjut klik weddingku.com/exhibition

Terus update tren dan berita terkini pernikahan dengan men-download aplikasi Weddingku di smartphone-mu dan mengikuti media sosial Weddingku di Instagram, TikTok, Facebook, Pinterest, dan YouTube agar kamu tidak ketinggalan infonya!

LEAVE A COMMENT

BACK
TO TOP