Yang ingin menggelar indoor wedding, siap-siap! Karena dalam artikel ini, kamu akan diajak menyulap venue indoor-mu menjadi penuh magis. Indah, elegan, klasik, ataupun tradisional, semuanya bisa kamu achieve dengan color palette ini. Tak hanya warna solid, kamu juga bisa bermain dengan warna-warna mengkilap seperti chrome atau gold.
Kamu bisa jadikan color palette untuk acuan untuk berkreasi dengan warna-warna dan elemen-elemen unik, jadi ruangan ballroom yang megah tersebut bisa kamu transformasi menjadi magic forest atau bahkan rumah adat sebagai pelaminan utama! Yuk, scroll artikelnya untuk kulik color palette-nya!
Chrome + Dark Green
Kombinasi warna chrome mampu menciptakan kesan modern, terutama saat diterapkan pada venue glass house dengan masuknya sinar matahari secara langsung. Sentuhan sleek dari palette ini amat menonjol menciptakan atmosfer mewah dan futuristik. Tambahkan aksen pink dan dark green lewat dekorasi daun dan bunga, memberikan kontras yang segar dan eye-catching. Warna pink yang lembut akan menambah nuansa hangat tanpa menghilangkan kesan sophisticated.
Brick Red + Dark Beige
Merah bata atau brick red adalah pilihan ideal untuk dekorasi tradisional karena nuansa klasiknya menciptakan nuansa hangat dan autentik. Warna ini berpadu sempurna dengan elemen khas seperti pelaminan berbentuk rumah adat dan ukiran kayu. Untuk menciptakan visual yang seimbang, tambahkan pillar sedang dengan dedaunan hijau yang memberikan kesan fresh dan natural. Kombinasi ini memperkuat estetika budaya dan menciptakan vibe yang timeless. Dengan elemen pencahayaan yang tepat seperti chandelier, dekorasi ini semakin menonjol dan penuh kesan yang megah.
Pink + Orange
Warna sunset seperti oranye menciptakan nuansa yang memikat, sempurna untukmu yang menginginkan dekorasi romantis. Kombinasikan warna tersebut dengan pink menghadirkan vibe yang lembut, sementara maroon mampu menambah depth dan nilai mewah. Dengan dimensi visual yang kaya, menjadikan setiap sudut ballroom-mu akan terasa lebih hidup dan harmonis, ruangannya berubah menjadi memukau dengan gradasi warna yang menyatu.
Latte + White
Terinspirasi dari menu kopi klasik, cafe latte menghadirkan kombinasi warna putih, krem, dan coklat, layaknya secangkir kopi hangat. Palet netral ini menciptakan suasana yang nyaman, menenangkan, dan cocok untuk berbagai konsep pernikahan. Kesan timeless dan chic semakin kuat dengan chandelier putih untuk sentuhan mewah. Warna-warna ini menampilkan kepribadianmu yang berkelas dan sukses dalam menciptakan dekorasi yang keindahannya tak habis dimakan waktu.
Dark Grey + Muted Green
Siapa bilang dekorasi pernikahan harus terang? Dekorasi pernikahan dengan perpaduan warna gelap seperti dark grey dan muted green menghadirkan kesan yang magis dan unik. Palet ini menciptakan kontras sempurna dengan gaun putih, memastikan kamu tetap jadi the main highlight. Selain itu, warna-warna akan memberikan visual depth yang menambah dimensi estetika pada setiap fotomu.
Black + Burgundy
Ingin dekorasi yang dramatis? Burgundy adalah pilihan sempurna dengan nuansa bold dan full of passion. Warna ini semakin menonjol saat dipadukan dengan putih untuk kesan elegan dan hitam untuk sentuhan misterius yang mewah. Tambahkan elemen centerpiece yang unik dan ekstra untuk memperkuat kesan glamor. Hasilnya, dekorasi tampil memukau dan berani.
Pastels Combination
Warna pastel seperti soft pink dan soft lilac memberikan sentuhan fresh pada dekorasi tradisional tanpa menghilangkan nilai autentiknya. Kombinasi ini semakin hidup dengan tambahan hijau tosca, terutama pada gazebo berukir yang terinspirasi dari interior keraton Yogyakarta ini. Warna-warna lembut menciptakan kesan lembut, anggun, dan modern, memperkaya keindahan budaya dengan sentuhan warna yang lebih ringan.
Blue on Blue
Gradasi warna biru dalam dekorasi pernikahan akan menciptakan tampilan yang majestic. Dengan memadukan berbagai shades, dari navy hingga baby blue, efek visual yang dihasilkan terasa dinamis. Sentuhan putih menambahkan kesan bersih, sementara chandelier memperkuat nuansa mewah dengan kilauan dramatis di bawah sorotan lampu. Pencahayaan yang tepat akan semakin memperjelas efek gradient, menjadikan venue ballroom tampak lebih megah.
Gold + Shocking Pink
Drapery emas dalam dekorasi tradisional menciptakan kesan timeless dan glamor yang memancarkan kemewahan. Kombinasikan dengan bunga berwarna fuschia dan hijau untuk menghadirkan kontras yang meriah dan penuh energi. Warna-warna cerah ini menciptakan dimensi visual yang rich, hasilnya pernikahanmu terasa lebih istimewa, berkelas, dan tak terlupakan.
Untuk rekomendasi lainnya, kamu bisa baca artikel Part 1-nya di sini!
Temui berbagai vendor dekorasi ternama mulai dari Lotus Design, Aryagati Decorations, Dreamee Decoration, Joelle Wedding Decoration, Artsy Design, White Pearl Wedding Decoration, Safira Maharani Wedding Decoration, Bloomingtales, Watie Iskandar Wedding, dan berbagai vendor lainnya dengan karya dekorasi pernikahan yang menawan hanya di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel Presents Weddingku Exhibition yang hadir kembali tahun ini dengan tema Flower Fantasy: Cloud - Kissed Bliss yang akan memberikan inspirasi wedding trends terbaru dengan vibe lembut, intimate, dan unique lewat dekorasi bunga cantik, 3D clouds, dan giant flower elegan dalam sebuah pernikahan impian dengan 100+ vendor yang telah dikurasi secara ketat. Rasakan juga sensasi food tasting dengan menu-menu mewah dan lezat yang tak boleh kamu lewatkan mulai tanggal 7 - 9 Maret 2025 di Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel.
Menangkan 100 hadiah langsung di Jackpot Land dengan transaksi minimal Rp2 juta per vendor untuk satu couple dengan hadiah sebagai berikut, 10 IT Smart Air Fryer 5.6L B02, 10 Xiaomi Robot Vacuum E10, 10 IT Active Watch Moon WR02 - Amoled 1,43", 20 Loops TWS ANC ENC Bluetooth Earphone Wonder X27, 20 Xiaomi Redmi Watch 5 Active, dan 30 Xiaomi Compact Hair Dryer H101. Info lebih lanjut klik weddingku.com/exhibition
Terus update tren dan berita terkini pernikahan dengan men-download aplikasi Weddingku di smartphone-mu dan mengikuti media sosial Weddingku di Instagram, TikTok, Facebook, Pinterest, dan YouTube agar kamu tidak ketinggalan infonya!