Ada sesuatu yang baru dari Tirtha Bridal dan akan segera ditawarkan kepada calon pengantin yang bermimpi untuk menyelenggarakan sebuah pesta pernikahan taman yang indah dengan dikelilingi oleh bunga-bunga semerbak berhias lampu-lampu taman yang tak kalah indahnya.
Tirtha Bridal bersama Salad Dressing, studio desain lanskap yang terkenal dan banyak menerima beragam penghargaan serta Fredo Taffin, seorang arsitek terkemuka yang mana karya-karyanya banyak menghias destinasi paling legendaris di Bali seperti Ku De Ta dan The Istana Tirtha Bridal, ketiganya bekerja sama dalam bentuk desain dan konsep untuk menciptakan sebuah wedding venue yang tidak saja indah tapi juga fenomenal.
Dalam inovasi terbaru ini, Tirtha Bridal bermaksud untuk mengkreasi sebuah tempat pesta pernikahan yang banyak diimpikan oleh setiap calon pengantin – sebuah pesta kebun penuh bunga seperti cerita dongeng yang indah, dimana para tamu seakan menyatu dalam suasana kegembiraan dan kemeriahan yan akan membawa mereka ke sebuah pengalaman yang tak terlupakan.
Tentu saja, pesta pernikahan di The Glass House by Tirtha Bridal didukung oleh team wedding yang profesional dari Tirtha Bridal dan juga menawarkan beragam menu hidangan terbaik hasil dari karya Chef Ryoichi Kano, seorang chef terkenal dengan fondasi latar belakang French Cooking yang solid dan berpengalaman di banyak restoran terkenal.
Berlokasi di Uluwatu, Bali, The Glass House by Tirtha Bridal secara resmi akan dibuka di bulan January 2017 mendatang dan untuk keterangan lebih lanjut serta pemesanan, Anda dapat mengunjungi situs Tirtha Bridal atau menghubungi wedding.assistant@tirtha.com
Foto Dok. Tirtha Bridal