Pernikahan adalah momen istimewa dalam hidup seseorang yang selalu diidamkan untuk berlangsung dengan sempurna. Namun, tidak semua orang ingin melangsungkan pernikahan yang megah dengan banyak tamu undangan. Pernikahan intimate menjadi pilihan yang populer untuk pasangan yang ingin merayakan hari bahagia mereka dalam suasana yang lebih private dan intim. Apalagi, Bali banyak menawarkan banyak tempat yang eksklusif dan secluded untuk melangsungkan pernikahan secara private dan intimate.
Salah satu konsep tema pernikahan di Bali yang masih hits saat ini saat ini adalah Water Wedding. Dengan menggunakan air sebagai elemen utama dan floating stage sebagai pondasi nya, konsep ini menawarkan pengalaman pernikahan yang romantis, unik, dan tak terlupakan. Dengan lokasi yang indah dan pemandangan yang menakjubkan, konsep Water Wedding di Bali menjadi pilihan populer bagi pasangan yang ingin merayakan pernikahan mereka dalam suasana yang alami dan elegan. Berikut 2 villa yang bisa menjadi pilihan venue bagi kamu yang ingin merayakan pernikahan impianmu dengan konsep Water Wedding.
Suluban Cliff Bali Villa
Courtesy Photo of LOVOTO Bali | Makeup: Charlotte Sunny | Hairdo: Hairdo Only Do | Gown: PROVOCATE by Melta Tan | Decoration: Silverdust Decoration | Venue: Suluban Cliff Bali Villa
Berada diatas tebing Kuta Selatan, Suluban Cliff Bali Villa memiliki denah yang cukup unik dan asimetris. Kolam renang infinity di villa ini menawarkan pemandangan yang menakjubkan dari laut Bali, terutama pada saat matahari terbenam. Kolam ini bisa dijadikan sebagai venue dengan konsep water wedding yang menggunakan floating stage. Dipadu dengan dekorasi yang menawan, bak malaikat yang berjalan diatas awan, acara pernikahanmu akan menjadikan momen ini dikenang sepanjang masa. Venue ini memiliki kapasitas tamu maksimal 20 pax.
Stones Villa Uluwatu
Courtesy Photo of JIWA Photography | Makeup: FI MUA | Hairdo: Hairdo by Srisca | Gown: PROVOCATE by Melta Tan | Decoration: Silverdust Decoration | Venue: The Stone Villa Uluwatu
Terletak di atas tebing Kuta Selatan, Stone Villas Uluwatu tempat yang sempurna untuk mengadakan acara pernikahan intimate dengan konsep water wedding. Dikelilingi oleh tanaman tropis, floating stage yang diletakan diatas kolam renang infinity villa ini menawarkan pemandangan indah dari laut Bali dari atas tebing. Kamu bisa mengadakan wedding ceremony di floating stage nya, lalu merayakan dinner reception di taman depan kolam. Memiliki area yang cukup luas, venue ini memiliki kapasitas hingga 50 pax.