Sentuhan Adat Batak di Grand Sahid Jaya Hotel

GRACE DEVINA DAN ERIC SIMANJUNTAK - 10 MARET 2017
| 9963

Seperti cerita Gita Cinta Dari SMA, begitu pun kisah cinta Grace dan Eric. Berawal dari posisi kursi yang berdekatan di kelas dua SMA, terjalinlah kedekatan antara Grace dan Eric.

Seperti cerita Gita Cinta Dari SMA, begitu pun kisah cinta Grace dan Eric. Berawal dari posisi kursi yang berdekatan di kelas dua SMA, terjalinlah kedekatan antara Grace dan Eric.

Tak hanya berteman dekat, Eric dan Grace pun kerap pergi bersama, hingga akhirnya, setelah empat bulan berjalan, keduanya memutuskan untuk menjalin hubungan. Berbagai masalah datang menerpa, namun ikatan antara keduanya justru semakin erat. Hingga akhirnya Eric dan Grace lulus dari universitas yang sama, masing-masing mendapat pekerjaan, hubungan yang dibina sejak tahun 2008 itu masih tetap utuh.

Hal luar biasa pun terjadi saat keduanya memutuskan untuk pergi berlibur ke Hong Kong. Berbagai hal dan beberapa tempat tujuan masuk dalam daftar wajib mereka. Salah satunya adalah cruiser yang dilakukan di sekitar restoran yang sangat ingin dikunjungi Grace, Restoran Aqua Luna. Sama sekali tak disangka oleh Grace, kejutan istimewa telah disiapkan Eric di restoran itu. Lamaran yang begitu romantis telah disiapkannya, membuat Grace terpaku tak mampu berkata-kata. Kembali dari Hong Kong, beberapa minggu setelah lamaran tersebut, keluarga Eric pun bertandang ke kediaman Grace sekaligus membicarakan pernikahan dan persiapannya.

Waktu untuk mempersiapkan pernikahan tepat satu tahun penuh sehingga Grace dan Eric yang dibantu pula kedua pihak keluarga memiliki cukup waktu mengurus seluruh persiapan meski tanpa wedding organizer. Untuk meringankan, Grace yang masih memiliki keturunan Batak dari ayahnya sementara Eric yang asli orang Batak dari kedua orang tuanya memilih untuk menikah dengan cara adat Batak kendati tidak seluruh prosesinya dijalani. Hanya prosesi terpenting saja yang diikuti seperti kata sambutan dari pihak keluarga, tarian batak, pemberian tupak kerbau dari keluarga Eric pada keluarga Grace, sambutan dari perwakilan pihak marga yang berkaitan dengan kedua pengantin, pemberian tupak dari kerabat dan saudara, ulos hela, mangulosi dan penutup.

Namun sebelum melakukan seluruh prosesi, terlebih dulu keduanya melaksanakan pemberkatan yang bernuansa putih-putih di sebuah gereja daerah Cibubur. Warna putih dipilih untuk memberikan kesan khusyuk selama menjalani pemberkatan dan acara adat. Sehari setelahnya, resepsi digelar dengan dekorasi bergaya garden bertema warna soft pink dan ungu yang menjadi paduan warna favorit Grace. Agar senada, kebaya yang dikenakan Grace pun masih mengandung unsur pink, yakni soft dusty pink.

BACK
TO TOP